Follow Us

Close Language Selection

Pilihan Cokelat Sesuai Kebutuhan

Pilihan Cokelat Sesuai Kebutuhan

Cokelat merupakan salah satu bahan makanan berasal dari biji kakao. Cokelat memiliki berbagai varian rasa dan bentuk, dan menjadi makanan paling digemari oleh berbagai kalangan, mulai dari orang tua sampai anak kecil. 

Namun, tidak sedikit orang merasa bingung dalam membedakan jenis-jenis cokelat. Ada apa aja sih jenisnya? 

Cokelat Couverture

Couverture adalah salah jenis cokelat yang digemari kalangan profesional. Dengan kandungan lemak kakao (cocoa butter) yang tinggi, Couverture merupakan produk yang cocok untuk kreasi produk dengan cita rasa terbaik dan murni.

Produk ini dapat menunjang berbagai kebutuhan produk makanan seperti es krim, bakery dan pastry, hingga aneka produk confectionery seperti perman maupun cokelat batangan. 

Cokelat Compound 

Jika membutuhkan jenis cokelat dengan tingkat fleksibilitas tinggi, maka cokelat compound adalah pilihannya. Cokelat compound merupakan hasil modifikasi antara lemak nabati dan coklat bubuk yang dapat menciptakan cita rasa lezat namun lebih efisien.

Tanpa harus melalui tempering selama pengolahannya, cokelat compound juga memiliki titik lumer yang lebih tinggi. Sehingga, sangat memudahkan Anda untuk menciptakan kreasi coklat lezat yang lebih efisien.  Produk ini memudahkan Anda membuat berbagai jenis produk makanan dengan berbagai aplikasi juga seperti dipping, coating, filling, moulding hingga dekorasi. 

Cokelat Pasta

Jika Anda membutuhkan produk cokelat untuk aplikasi seperti topping, filling maupun spread, makan cokelat pasta adalah pilihan yang tepat. Dengan sifat yang semi cair, cokelat pasta sangat direkomendasikan untuk beragam aplikasi seperti roti, kue, cookies, dan lainnya.

Cokelat Bubuk

Cokelat bubuk merupakan produk cokelat kombinasi antara bubuk kakao, susu bubuk dan gula. Produk ini adalah jenis cokelat yang diperuntukkan untuk produk seperti  kue, dessert, brownies, cookies dan sajian berbahan dasar cokelat lainnya. 


Related Highlights