Follow Us

Close Language Selection

Ube On Top, Rasanya bikin ketagihan!

Ube On Top, Rasanya bikin ketagihan!

Ubi ungu yang dikenal karena warnanya yang mencolok serta rasa manis ini cocok banget untuk menu minuman kekinian kamu!


Keserbagunaan dan daya tarik estetikanya membuat permintaan global meningkat pesat, termasuk minat terhadap makanan dan minuman rasa ube—mulai dari dessert hingga kopi.

Dengan popularitasnya yang terus naik, ube berpotensi mengikuti jejak matcha dan menjadi peluang menguntungkan bagi kedai kopi. Umbi ungu ini belakangan semakin marak di media sosial dan menu kafe di seluruh dunia.

Ube bahkan dinobatkan sebagai Flavour of the Year 2024 oleh produsen rasa dan pewangi ternama, T. Hasegawa, dan minuman berwarna ungu cerah kini semakin populer.

Ube merupakan sumber alami kalium, vitamin C, antioksidan termasuk antosianin (yang tidak hanya memberi warna ungu cerah, tetapi juga dapat membantu menurunkan tekanan darah, kadar gula, dan peradangan), serta serat prebiotik.

Bahan-bahan yang mendukung kesehatan pencernaan dan kulit ini sangat diminati generasi muda yang mencari makanan dengan manfaat kecantikan. Yuk, tambah ube ke minumanmu!


Related Highlights