Follow Us

Close Language Selection

Angel Food Cake -Tetap Enak Meski Rendah Lemak

Angel Food Cake -Tetap Enak Meski Rendah Lemak

Lagi diet dan mengurangi konsumsi lemak tapi ngidam makan cake? Coba bikin Angel Food Cake aja. Percaya atau tidak, kue ini tidak menggunakan mentega, minyak, maupun kuning telur!

Angel food cake adalah kue asal Amerika Serikat yang sudah ada sejak abad ke-19. Bahan utama kue ini hanya putih telur, gula, dan tepung protein rendah/sedang. 

Angel food cake original berwarna putih di bagian dalamnya. Bagian luarnya beremah dan berwarna cokelat muda serta agak kenyal. Kue ini tinggi, ringan rasanya, dengan tekstur mengembangseperti kapas, dan manis.

Tampilan angel food cake memang mirip chiffon cake karena putih telur dikocok hingga mengembang dan menggunakan loyang khusus yang sama. Namun dalam pembuatannya Angel food cake tidak mengandung sumber lemak, sedangkan chiffon cake menggunakan kuning telur dan minyak.

Chiffon cake lebih kokoh dibanding angel food cake. Sebab, chiffon cake mengandung bahan pengembang kimiawi (baking powder dan baking soda). Jadi, adonannya bisa dicampur dengan beragam bahan tambahan, termasuk jus buah atau kacang cincang. 

Topping-nyapun bisa bermacam-macam. Sementara itu, angel food cake hanya bisa diberi topping yang ringan agar tidak amblas. 

Chiffon cake memiliki rasa yang lebih kaya karena mengandung lemak dan memiliki tekstur yang lebih beremah dibanding angel food cake yang rasanya cenderung hanya manis.

Angel food cake memang sebaiknya dihabiskan langsung setelah jadi, tapi bisa juga disimpan di suhu ruang selama satu hari dan di kulkas selama lima hari. Karena kue ini mudah kering, bungkus rapat dengan plastic wrap.

Kalau tidak habis, bisa dibungkus dengan  plastic wrap dan selapis aluminium foil, lalu simpan di freezer. Saat akan disantap, keluarkan dan biarkan hingga bersuhu ruang.

Angel food cake juga bisa jadi dasar strawberry shortcake atau dipotong dadu dan disebar dalam trifle. Bisa juga diberi isian krim dan buah-buahan. Untuk sensasi rasa yang lebih nyoklat, bisa ditambahkan bubuk cokelat berkualitas tinggi seperti Bendico Cocoa Powder yah!


Related Highlights